Penduduk, Masyarakat dan
Kebudayaan merupakan pertautannya satu dengan lainnya sangat berkaitan. Dalam
bermukim penduduk dalam suatu wilayah/ kawasan tertentu dalam waktu tertentu,
memungkinkan untuk membentuk masyarakat di kawasan tersebut. Ini berarti masyarakat
akan terbentuk bila ada penduduknya sehingga tidak mungkin akan ada masyarakat
tanpa penduduk. Sudah barang tentu penduduk disini yang dimaksud adalah
kelompok manusia, dan berkembang biak pada suatu daerah tertentu. Keberadaan
masyarakat dengan segala perilaku dan kegiatannya melahirkan kebudayaan yang
merupakan hasil budi daya kehidupan yang dikerjakannya dari hasil cipta dan
karya mereka.
Softskill Tugas 2
Pengamatan kali saya kali ini memilih daerah yang tidak jauh dari rumah saya yaitu di sekitar rumah saya yang berada di perumahan Perumnas III Bekasi Timur. Di sini saya amat - amati banyak sekali rumah - rumah yang di depannya memiliki kebun atau setidaknya ada beberapa tanaman yang tumbuh di depan rumah. Budaya masyarakat yang saya amati berarti menuju kepada budaya masyarakat kota yang suka berkebun. Bagi penyuka berkebun pada suatu perkotaan merupakan salah satu cara menghilangkan penak hiruk pikuk kota yang begitu ramai. Berkebun memberi kepuasan saat suatu tananman yang telah Ia tanam lalu tumbuh dengan baik dan berbunga bagi tanaman bunga atau berbuah bagi tananaman buah - buahan. Mereka mendapatkan hasil yang mereka inginkan saat mereka berkebun. Berkebun ini juga merupakan salah satu upaya untuk ikut dalam pelestarian tanaman, serta pengurangan dampak pemanasan global. Pemerintah kan memerintahkan masyarakatnya untuk menanam di setiap satu rumah ada satu pohon. Selain itu tanaman - tanaman tersebut juga dapat membuat rumah tampak asri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar